(Introduction) Reklame, Pengenalan dan Jenisnya di Indonesia

Reklame merupakan istilah yang umum digunakan di dunia advertising di Indonesia. Istilah ini berasal dari bahasa Belanda; reclame, atau réclame dalam bahasa Perancis, keduanya berarti periklanan. Reklame merupakan bentuk komunikasi yang bertujuan komersial yakni mempengaruhi khalayak untuk membeli suatu barang atau jasa.

Reklame umumnya berisi ilustrasi yang besar dan menarik, disertai dengan slogan produk atau jasa tertentu. Secara garis besar, reklame dapat dikategorikan ke dalam berbagai jenis sebagai berikut:

Billboard

Billboard merupakan media promosi yang berupa gambar dan kata-kata yang menggambarkan produk atau motto suatu barang atau jasa. Reklame jenis ini berukuran besar yang ditempatkan pada jalan umum atau tempat yang banyak dilalui atau dilihat orang, sehingga sangat efektif bagi para pebisnis skala menengah ke atas untuk memperkenalkan bisnis mereka. Billboard terbuat dari papan kayu, besi, seng, atau bahan lain yang dipasang di tiang di tempat-tempat strategis.

Billboard gambar lukis primadona

Megatron

Seperti halnya billboard, reklame megatron juga umumnya digunakan oleh pebisnis skala menengah ke atas. Perbedaannya, visualisasi iklan pada megatron berupa film atau slide yang dihasilkan secara elektronik. Billboard dan megatron merupakan reklame yang berbiaya sangat tinggi, baik secara material maupun biaya perizinan dan pemasangannya, karenanya hanya pebisnis skala menengah ke atas yang umumnya dapat memasang kedua media promosi ini.

Megatron newsdetik anisavitri

Neon Box

Neon Box merupakan bagian dari sign system yang umumnya berupa kotak persegi panjang atau bujur sangkar dan diterangi oleh cahaya yang berasal dari lampu neon di bagian dalam kotak. Neon box cocok diletakkan baik di dalam maupun di luar ruangan. Penggunaan jenis sign ini di luar ruangan bertujuan sebagai media promosi atau periklanan dan karena pencahayaannya maka neon box tetap terlihat jelas setiap waktu bahkan saat malam hari atau di kala sedang hujan.

Neon Box - Gusto Sign

Reklame Berjalan/Angkutan

Di perkotaan yang marak dengan kendaraan baik umum maupun pribadi, reklame berjalan atau angkutan merupakan salah satu solusi yang efektif bagi kebutuhan advertising. Iklan promosi bermaterial sticker dipasang di badan angkutan umum seperti bis kota, mikrolet atau angkot, mobil travel, sampai metro mini atau kopaja. Para pemilik usaha juga kerap kali menghiasi kendaraan operasionalnya dengan sticker promosi untuk beriklan.

Reklame Berjalan Ototv-AnneAhira

Baliho

Baliho merupakan salah satu sarana publikasi berukuran besar dengan visualisasi yang ramai. Agar semakin menarik perhatian banyak orang, baliho biasa dipasang di tempat-tempat strategis seperti di pinggir jalan. Teknik digital printing diterapkan untuk membuat media promosi ini, dilengkapi dengan tiang dari bambu atau besi. Perbedaan baliho dengan billboard adalah baliho bersifat temporer karena biasanya isi pesan hanya berlaku sementara, misalnya penyelenggaraan event, kampanye caleg, dan lain sebagainya.

Baligo Partai balibisnis

Reklame Kain: Spanduk, Banner, Umbul-umbul

Spanduk, Banner, dan Umbul-umbul termasuk ke dalam reklame cetak berbahan dasar kain. Teknik sablon digunakan dalam pembuatan jenis reklame kain ini.

Spanduk Umbul2 salmalosophy

Reklame Kertas: Poster, Pamflet, Brosur, Katalog

Jenis reklame dengan biaya paling rendah tentunya reklame cetak bermaterial kertas seperti poster, pamflet, brosur, dan katalog. Pembuatannya diproses melalui teknik digital printing yang terjangkau, dan pemasangannya pun tidak memerlukan izin khusus seperti jenis reklame lainnya. Namun kekurangan terbesar dari jenis reklame cetak ini adalah mudah rusak dan tidak tahan segala cuaca bila ditempatkan di luar ruangan.

Poster superyoss-radarcirebon

Walaupun secara harfiah reklame berarti periklanan (advertisement dalam bahasa Inggris), namun di Indonesia kata ini cenderung memiliki penyempitan makna yakni media periklanan besar, yang biasa ditempatkan pada area yang sering dilalui, misalnya pada sisi persimpangan jalan raya yang padat. Dapat dikatakan bahwa pengertian reklame bagi masyarakat Indonesia terbatas pada media periklanan ruang luar atau outdoor.

Sources:
http://nl.wikipedia.org/wiki/Reclame
http://id.wikipedia.org/wiki/Reklame
http://kpmppsukamara.wordpress.com/jenis-izin/izin-reklame/
Suyanto, M., 2006, Strategi Perancangan Iklan Outdoor Kelas Dunia, Yogyakarta : Andi Offset
Image Sources: on pic’s caption

Memadukan Varian Promosi untuk Usaha (Bagian I)

Apakah Anda baru saja memulai usaha? Terkadang ketika kita baru memulai usaha, banyak hal penting yang terlewat oleh kita. Akibatnya saat usaha dibuka, kita kerepotan memenuhi tuntutan tersebut. Tak jarang yang terlewat sebenarnya merupakan aspek krusial usaha, contohnya media promosi.

Tak seperti event atau usaha-usaha yang bersifat temporer, usaha utama Anda membutuhkan persiapan promosi yang matang. Apalagi bila Anda juga menyiapkan ruang usaha atau showroom untuk usaha Anda.

Kalau begitu, media promosi apa saja yang bisa Anda antisipasi pembuatannya dari jauh hari? Berikut kami paparkan beberapa contoh  media promosi usaha mulai dari yang primer sampai sekunder. Untuk mempersempit bahasan, kali ini kami mengangkat usaha retail kecil sebagai ilustrasi. Saat hari pembukaan tiba, Anda bisa memanfaatkan media yang telah Anda buat untuk menjaring sebanyak-banyaknya calon konsumen. Klik pada masing-masing gambar untuk detail gambar selengkapnya.

Media Promosi Primer:

– Kartu nama

Sepertinya kartu nama sudah tergolong media promosi wajib untuk usaha, apapun usaha Anda. Cantumkan juga alamat showroom dan media sosial yang bisa di-follow atau dihubungi selain nama dan nomor telepon,. Tak lupa, sertakan logo perusahaan dan bidang usaha yang Anda tekuni.

Cara instan supaya kartu nama Anda diingat dan disimpan calon konsumen tentu dengan membuat desain kartu nama atraktif dan unik. Beberapa kartu nama dengan laser cutting/engrave di bawah bisa jadi inspirasi.

Continue reading

Mengintip Sukses Brand Coca Cola

Brand adalah logo, simbol atau nama yang berhubungan dengan produk. Brand membantu orang mengenali produk dan mengingatnya dalam jangka panjang. Semua produk mempunyai brand, namun hanya sedikit yang bisa membuat konsumen mengingatnya. Terlebih mengasosiasikan brand itu dengan perasaan positif yang membuat mereka mencintai brand tersebut. Di antara sedikit brand sukses, terdapat sebuah nama yang pasti semua orang tau: Coca Cola.

Coca Cola sudah ada sejak 1886. Penemunya seorang ahli farmasi bernama John Stith Pemberton. Nama dan logo Coca Cola sendiri dibuat oleh akuntan Pemberton yang bernama Frank M. Robinson. Sejak saat itu, brand Coca Cola terus berkembang menjadi salah satu raksasa dunia. Bahkan pesaing utama Coca Cola yang rasanya lebih enak pun tak mampu menyamai sukses yang diraih Coca Cola. Beberapa survey di Amerika secara konsisten menghasilkan dua hal berikut:

1. Ketika responden diminta mencoba dua minuman Cola tanpa label, sebagian besar selalu memilih Pepsi yang rasanya lebih enak,

2. Namun ketika diberitahu yang mereka pilih adalah Pepsi, hampir semuanya mengganti jawaban mereka dengan Coca Cola yang semula tidak mereka pilih.

Ini menyimpulkan bahwa brand berperan besar dalam keputusan konsumen memilih sebuah produk. Apa rahasia sukses Coca Cola? Mari kita intip kotak rahasianya sedikit. Continue reading

Trik Jitu Promo Usaha? Manfaatkan Sign

Hampir semua jenis usaha sekarang akrab dengan signage. Tapi sebenarnya seberapa penting signage untuk usaha kita? Berapa efektif signage sebagai media advertising dan identifikasi usaha? Berikut kami paparkan hal-hal yang membuat Anda melirik dua kali pada strategi promosi Anda, sudahkah signage termasuk di dalamnya?

Sebuah penelitian yang dilakukan OAAA (Outdoor Advertising Assosiation of America) menyebutkan bahwa sign atau reklame meningkatkan kesadaran akan produk yang kita jual, mempengaruhi pembelian dan total penjualan produk.

Riset lain yang dilakukan perusahaan FedEx menyebutkan 76% responden akan masuk toko yang belum mereka kenal jika sign-nya menarik perhatian mereka, sedangkan 68% pernah membeli produk karena tertarik sign produk tersebut. 60% lainnya enggan masuk ke toko yang tidak memiliki sign atau sign-nya kurang terawat.

Secara garis besar, sign menarik konsumen baru, menanamkan merk Anda di benak konsumen, dan membantu terjadinya pembelian impulsif. Tapi selain riset-riset tadi, ada beberapa poin keuntungan sign untuk usaha Anda: Continue reading