Microphone Flag untuk STV Bandung

Tentunya kita semua pernah menyaksikan suatu acara atau berita di televisi dimana seorang reporter tengah melakukan reportase ataupun wawancara. Saat reportase dan wawancara tersebut berlangsung, umumnya reporter akan membawa salah satu alat yang esensial yaitu mikropon atau biasa disingkat dengan mic.

Terdapat beragam tipe mic pada tayangan televisi namun yang sangat umum digunakan saat reportase dan wawancara televisi diantaranya handheld mic dan clip-on mic. Clip-on mic biasa digunakan dengan cara disematkan pada baju pewawancara dan narasumber, karenanya lebih sering tampak pada wawancara yang dilakukan di dalam studio.

Sementara itu handheld mic khususnya jenis wireless atau nirkabel lebih umum digunakan pada reportase dan wawancara di luar ruangan, baik itu siaran langsung atau siaran tunda. Penggunaan handheld mic jenis wireless ini salah satunya demi alasan kepraktisan. Misalnya saja pada sebuah tayangan berita, saat beberapa reporter berusaha mengejar seorang narasumber untuk diwawancara secara bersamaan, tentunya narasumber tidak ingin direpotkan dengan harus menggunakan clip on mic yang berbeda-beda dalam wawancara tersebut.

Selain alasan kepraktisan, promosi stasiun televisi yang melakukan wawancara juga menjadi hal yang mudah bila reporter menggunakan handheld mic. Bila adegan yang disebutkan diatas tertangkap kamera, pemirsa dapat dengan mudah melihat stasiun televisi mana yang melakukan wawancara tersebut. Hal ini karena handheld mic biasa dilengkapi dengan apa yang disebut dengan microphone flag (mic flag).

Microphone Flags

Mic flag umumnya berbentuk kubus atau prisma. Bagian tengah mic flag berlubang untuk memasukkan handheld mic. Sisi-sisi terluarnya dipasangi dengan logo stasiun televisi, dan umumnya juga nama acara yang dibawakan. Visualisasi logo stasiun televisi yang tampak juga dapat menjaga tayangan tersebut dari kemungkinan penyebaran tanpa izin ataupun plagiarisme.

Gusto Sign dipercaya dalam pembuatan mic flag untuk salah satu televisi lokal yang telah lama berdiri di Bandung. STV Bandung yang sekarang berada di bawah naungan Kompas TV Jawa Barat, memesan mic flag yang digunakan para reporternya untuk melakukan reportase dan wawancara di luar studio. Material utama dalam pembuatan mic flag ini adalah acrylic berwarna putih dan bentuk yang diinginkan adalah prisma segi tiga.

Acrylic Fabrication - Gusto Sign (1)

Pembuatan mic flag yang tergolong dalam kategori produk acrylic fabrication ini sangat simpel. Teknik laser cutting diterapkan dalam pembentukan prisma segi tiga, kemudian ketiga sisinya dipasangi print sticker dengan visualisasi logo Kompas TV dan juga nama acara musik kebanggaannya yaitu Ziggy Wiggy.

Acrylic Fabrication - Gusto Sign (2)

Gusto Sign tidak hanya ahli dalam pembuatan sign system atau trophy dan plakat saja. Kami juga menerima pemesanan custom-made untuk beragam produk yang tidak terdapat di pasaran. Contohnya acrylic fabrication berupa mic flag untuk Kompas TV ini. Karakteristik material acrylic yang mudah dibentuk menjadikannya sangat cocok difabrikasi untuk beragam kebutuhan baik untuk pribadi atau perusahaan. Silakan menghubungi kami bila Anda tertarik untuk membuat produk berbahan acrylic sesuai dengan ide dan desain Anda.

Image Source:
https://www.flickr.com/photos/8×7/4175013249
http://playingfor90.com/2012/06/05/comparing-broadcasts-espn-vs-nbcsn/
Source:
https://id.wikipedia.org/wiki/Kompas_TV_Jawa_Barat

Leave a comment